Sunday 21 April 2019

Manchester United Terbantai, Ole Solskjaer Banjir Kritikan

Kekalahan yang didapatkan Manhcester United saat melawan Everton pada pertandingan lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (21/4) merupakan sesuatu yang sangat memalukan. Bagaimana tidak Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih mendapatkan banyak kritikan atas torehan buruk beruntun tersebut.


Bertanding sebagai tamu di Goodison Park, Manchester United membawa sebuah misi penting untuk meraih poin penuh agar mendapatkan kesempatan finish di posisi empat besar. Sayang yang terjadi malah sebaliknya, Everton memberikan sebuah kejutan dengan membobolan United sebanyak 4 gol sekaligus tanpa ada balasan.

Hasil pertandingan ini membuat United mendapatkan hasil negatif. Dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi, mereka hanya bisa mendapatkan 1 kemenangan dan sisanya berakhir dengan kekalahan.

Mendapatkan Berbagai Kritikan

Kekalahan yang didapatkan pada hari ini merupakan puncak kesabaran supporter United pada kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer. Berbagai keraguan sudah mulai muncul terhadap pelatih dari asal Norwergia tersebut. Bahkan kritikan itu datang langsung dari seorang legenda klub.

Salah satu kritikan muncul dari mulut Paul Ince yang pernah menjadi pemain Manchester United diawal era 90-an. Setelah pertandingan melawan Everton usai, ia sangat ragu dengan kualitas kepelatihan dari Solskjaer. Menurutnya dia merupakan sosok yang kurang tepat untuk Manchester United saat ini,

"Cara bermain United sekarang ini wajib dipertanyakan. Apakah publik saat ini yakin bahwa Solskjaer merupakan seorang yang tepat untuk melatih tim sebesar United ini?." kata Ince.

"Pertandingan itu seperti melawan tim papan bawah. United merupakan sebuah klub sepakbola yang besar, tetapi dipermaulkan di Goodsion Park seperti itu." 

Saha Memberikan Kritikan Pedas

Kritikan selanjutnya dilontarkan langsung oleh Louis Saha. Mantan striker United yang berhasil menyumbangkan 42 gol dari 124 pertandingan disemua kompeitis untuk United menganggap performa mantan klubnya itu benar-benar menjijikan.

"Ini benar-benar menjijikan dan mereka berani menampilkan permainan yang sangat buruk. Kami memberikan apa yang kami bicarakan sebelumnya, anda dapat melihat kaki-kaki dari setiap pemain yang berat, bukan sikap yang buruk saat sesuatu berjalan dengan buruk."

"Setiap pemain tidak memberikan respon secara langsung. Pemain juga tidak memiliki sifat agresift. Tekanan yang diberikan kepada lawan hanya setengah. Sebagai salah satu penggemar dari Manhcester United saya tidak paham dengan jalannya permainan yang saya lihat itu."

Sudah Menjadi Pelatih Tetap

Padahal belum lama ini, Solskjaer telah diangkat sebagia pemain tetap Manchester United yang berdurasi 3 tahun. Keputusan itu diambil dari pihak manajemen karena menganggapnya telah berhasil membawa United kembali lagi ke jalur kemenangan.

No comments:

Post a Comment